Senam Irama

BAB I
PENDAHULUAN

1.1  Latar Belakang
Olahraga adalah proses sistematik yang beruapa segala kegiatan atau segala usaha yang dapat mendorong, mengembangkan, dan membina potensi-potensi jasmaniah dan rohaniah seseorang sebagai perorangan atau anggota masyarakat berupa permainan, pertandingan, dan prestasi puncak.1 Olahraga merupakan salah satu kegiatan yang bermanfaat. Manfaat yang didapat dari berlohraga antara lain: memperlancar metabolisme tubuh, meningkatkan kebugaran jasmani, mengurangi risiko berbagai penyakit, menjaga berat badan,meningkatkan kapasitas otak dan mengurangi stress.2  Berbagai manfaat olahraga yang telah disebutkan erat kaitannya dengan kesehatan jasmani maupun rohani seseorang yang melakukannya.
Kesehatan jasmani yang dimaksud berupa kesehatan organ tubuh, sistem organ dan berbagai komponen biologis lainnya. Sedangkan kesehatan rohani berkaitan dengan kesehatan kejiwaan seseorang.
Dewasa ini, kegiatan berolahraga di kalangan masyarakat jarang dilakukan. Dari fakta yang ada dapat diketahui  minat seseorang untuk berolahraga sangat minim terlebih bagi sesorang dengan aktivitas yang padat.  Apabila dilihat pada ruang lingkup yang lebih sempit yaitu di kalangan pelajar, kegiatan olahraga juga jarang dilakukan. Normalnya di kalangan pelajar, olahraga dilakukan paling tidak satu minggu sekali dengan waktu rata-rata. Padahal,  untuk menjaga tubuh agar tetap sehat dan bugar dibutuhkan kegiatan olahraga secara rutin minimal 3 minggu sekali.3
Minimnya kegiatan olahraga yang dilakukan oleh masyarakat khususnya pelajar disebabkan oleh beberapa alasan, antara lain:
1.      Waktu luang untuk berolahraga yang minim
2.       Gerakan olahraga yang seringkali monoton
3.      Gerakan olahraga yang membuat lelah bagi orang yang jarang melakukan
Dari berbagai alasan minimnya kegiatan berolahraga tersebut perlu adanya alternatif sebagai media berolahraga yang menyenangkan. Alternatif tersebut adalah melalui senam irama.
Senam irama biasa disebut dengan senam ritmis yaitu gerakan senam yang diiringi dengan music. Pada dasarnya gerakan senam irama sama dengan gerakan pada senam biasa. Letak perbedaannya hanya pada penambahan fitur musik yang bagi sebagian orang membuat lebih bersemangat dalam melakukan senam. Selain itu gerakan pada senam irama dapat dirancang sendiri dengan iringan musik sesuai yang diinginkan.
Berdasarkan berbagai alasan seseorang jarang berolahraga yang telah diulas diatas serta hubungannya dengan senam irama, penulis tertarik untuk mengupas lebih dalam lagi mengenai manfaat melakukan senam irama serta pengaruh melakukan senam irama terhadap kegiatan berolahraga seseorang dengan membuat makalah berjudul “Olahraga Gembira Melalui Media Senam Irama.”

1.2  Rumusan Masalah
Beberapa uraian latar belakang diatas, ada beberapa masalah yang dapat di
rumuskan sebagai berikut:
1.2.1              Apakah manfaat melakukan senam irama?
1.2.2              Bagaimanakah pengaruh senam irama terhadap kegiatan berolahraga seseorang?
1.3  Tujuan
Dari bebrapa rumusan masalah dapat di uraikan kembali tujuan yang ingin di capai di antaranya:
1.3.1                  Untuk mengetahui manfaat melakukan senam irama.
1.3.2                  Untuk mengetahui bahgaimanakah penaruh senam irama terhadap kegiatan berolahraga seseorang.
1.4  Manfaat

1)      Bagi Masyarakat
Dapat memilih alternatif berolahraga melalui media yang lebih menyenangkan yaitu senam irama.
2)      Bagi Penulis
Dapat mengetahui lebih jauh mengenai manfaat senam irama terhadap kegiatan berolahraga seseorang serta bagaiamana pengaruh diantara keduanya.
BAB II
PEMBAHASAN
 2.1 Pengertian Senam Irama
Senam Irama atau disebut dengan senam modern ritmik adalah gerakan senam yang dilakukan dengan irama musik. Latihan bebas yang dilakukan secara berirama. Senam irama dapat dilakukan dengan menggunakan alat ataupun tidak menggunakan alat. Adapun alat yang sering digunakan adalah gada, tongkat, simpai, tali, pita, selendang, dan lain sebagainya.
Senam irama merupakan senam yang dilakukan dengan menyatukan rasa seni rasa keindahan atau untuk membina dan meningkatkan seni gerak. Pada prinsipnya senam irama dengan senam biasa tidak ada bedanya, hanya saja pada senam irama ditambahkan musik atau ritme. Tekanan yang harus diberikan pada senam irama adalah; irama, kelentukan tubuh, dan kontinuitas garakan.
2.2 Senam Irama
Senam irama atau disebut juga senam ritmik adalah gerakan senam yang dilakukan dengan irama music, atau latihanbebas yang dilakukan berirama. Senam ritmik dapat dilakukan dengan alat ataupun tanpa alat. Alat yang sering digunakan adalah ganda, simpai, tongkat, bola, pita dan topi. Unsur-unsur yang diperlukan dalam senam irama adalah kelentukan, keseimbangan, keluwesan, fleksibilitas, kontinuitas, dan ketepatan dengan irama.
Pada dasarnya gerakan senam irama sama dengan gerakan senam biasa. Letak perbedaannya adalah pada fitur musik yang akan membuat seseorang bersemangat untuk melakukan senam.
2.3 Manfaat Melakukan Senam Irama
Melakukan Senam Irama memiliki berbagai manfaat antara lain :
a.       Manfaat Fisik
Seseorang yang melakukan senam irama secara rutin akan mengembangkan kemampuan daya tahan, otot, kekuatan, tenaga, kelentukan, koordinasi, kelincahan dan keseimbangan.
b.      Manfaat Mental
Orang yang rutin melakukan senam irama mampu menggunakan kemampuan berpikirnya secara aktif dan kreatif melalui pemecahan masalah gerak. Selain itu, senam irama dilakukan diiringi dengan musik sehingga menambah semangat seseorang yang melakukan serta membuat suasana menyenangkan.
c.       Manfaat Sosial:
Apabila kegiatan senam irama ini dilakukan secara bersama-sama maka akan tercipta suatu interaksi social serta melatih kekompakan gerak.

2.5  Pengaruh Melakukan Senam Irama Terhadap Kegiatan Olahraga
Sebagaimana diketahui bahwa senam irama merupakan senam yang diiringi musik sehingga menambah semangat seseorang yang melakukan. Selain itu, senam irama membuat kegiatan berolahraga menjadi menyenangkan karena gerakan tidak harus rumit dan boleh mempergunakan alat atau tanpa alat.
Sehingga, dalam keadaan yang demikian senam irama sangat berpengaruh terhadap kegiatan berolahraga yang dilakukan seseorang. Dengan melakukan senam irama seseorang tidak akan bersemangat melakukan olahraga.










BAB III
PENUTUP
4.1 Kesimpulan
Dari berbagai paparan mengenai olahraga dan senam irama, dapat disimpulkan bahwa senam irama merupakan kegiatan yang bermanfaat serta memiliki pengaruh yang besar terhadap kegiatan berolahraga seseorang. Dengan melakukan senam irama kegiatan berolahraga menjadi lebih bersemangat dan menyenangkan.
4.2 Saran
Masyarakat atau mahasiswa hendaknya memiliki kesadaran untuk berolahraga melalui media yang menyenangkan seperti senam irama.















DAFTAR PUSTAKA
Hardianto, Dwi Rezki.(2012). Pengertian Olahraga Secara Umum Menurut Pakar [Online]. Tersedia: http://olahragabagikesehatanjasmani.blogspot.com/2013/06/pengertian-olahraga-secaea-umum-dan.html  [30 September 2013, jam 16.01 WIB]
Anonim.(2012).Sejuta Manfaat Olahraga Bagi Tubuh [Online].Tersedia: http://m.okezone.com/read/2012/12/10/468/729797. [30 September 2013, jam 14.05 WIB]
Anonim.(2013).Olahraga[Online].Tersedia: id.wikipedia.org/wiki/Olahraga .[30 September 2013, 14.12 WIB]

Anonim.(2013).Manfaat Senam Irama[Online].Tersedia: http://hanifahwijayanti.blogspot.com/2012/manfaat-senam-irama.html.[30 September
First